PENILAIAN INTERNAL ZONA INTEGRITAS WBK MENUJU WBBM OLEH TIM IRJEN AU

PENILAIAN INTERNAL ZONA INTEGRITAS WBK MENUJU WBBM OLEH TIM IRJEN AU

RSAU dr Esnawan Antariksa menerima tim penilai Internal Zona Integritas yang dipimpin oleh Ses Itjenau Marsma TNI Ir Nur Cahyo Aloysius, di Ruang Rapat Lantai 2 RSAU dr Esnawan Antariksa. Dalam sambutannya beliau menyampaikan penerapan zona integritas dalam organisasi adalah untuk mewujudkan wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani, khususnya dalam hal ini adalah di RSAU dr Esnawan Antariksa.
Sebagai Satker yang telah memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Menpan RB pada tahun 2020,. Menjadikan RSAU dr Esnawan Antariksa harus berkonsekuensi untuk mempertahankan predikat tersebut bakhan terus berupaya untuk dapat menjadi satker yang memperoleh predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) sehingga RSAU dr Esnawan Antariksa terus berupaya untuk menjadi satker yang menjadi model dalam pencegahan korupsi dengan melakukan upaya-upaya di setiap unit kerja untuk terus melakukan yang terbaik dan berkomitmen Melayani tanpa Gratifikasi , Mengabdi tanpa Pungli.
Dalam kesempatan ini Ka RSAU dr Esnawan Antariksa , Kolonel Kes dr M.Roikhan Harowi, Sp.THT.-KL., MKes, memberikan paparan terkait upaya-upaya yang dilakukan dalam 6 area perubahan yaitu dalam Manajemen Perubahan, Penataan tata laksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas, Penguatan Pengawasan, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.
Dalam kesempatan ini ditampilkan pula yel-yel sebagai penyemangat mengawali kegiatan. Karena seluruh civitas hospitalia RSAU dr Esnawan Antariksa yakin dan percaya bahwa Zona Integritas adalah bukan hanya slogan, dan seremoni semata lebih dari itu ZI harus mampu diwujudkan dalam lingkungan kerjabaik internal maupun eksternal.

0 Komentar